Senin, 17 Desember 2012

jenis-jenis keju yang terkenal di dunia

pizza, schotel, lasagna, cheese cake, sandwich untuk makanan luar negeri dan martabak untuk makanan dalam negeri. kira-kira apa kesamaan dari beberapa makanan yang udah disebut tadi? yap, semua makanan-makanan tadi identik dengan keju baik itu hanya sebagai topping maupun sebagai bahan utama.

di indonesia sebenernya emang dikit banget variasi dari keju, yang lumrah kita jumpai di toko-toko mungkin cuma keju cheddar. tapi jika kita melihat keluar negeri, maka kita akan menemukan banyak sekali variasi dari keju. keju-keju ini dibuat dengan bahan yang sedikit berbeda, bentuk yang berbeda, juga cara penggunaan yang berbeda. apa saja jenis-jenis keju yang cukup terkenal? berikut ini beberapa diantaranya:

1. parmesan



nama parmesan mungkin sudah cukup familiar, kita sering mendengar nama ini baik di restoran ataupun di acara-acara masak yang sering ada di tv. parmesan berasal dari italia, keju ini memiliki tekstur keras, biasanya disajikan dalam bentuk parutan dan disajikan dengan cara ditaburi ke makanan.

2. edam



nah kalo yang ini asalnya dari belanda, dibuat dari susu rendah lemak. biasanya keju edam ini dilapisi semacam lilin berwarna merah (maka dari itu di indonesia sering disebut keju apel). teksturnya lunak, tapi jika didiamkan dalam waktu lama teksturnya akan semakin mengeras.

3.mozarella



yakin banyak banget yang udah tau sama jenis keju yang satu ini. sering digunakan untuk topping pizza/lasagna, teksturnya lentur, biasanya dimakan panas-panas saat masih berupa lelehan. keju ini berasal dari italia, dibuat dari susu sapi/kerbau.

4. cheddar



keju yang sangat populer di indonesia, asalnya dari inggris dan punya tekstur yang sedikit keras. cheddar dibuat dari susu sapi dan memiliki warna kuning terang. di indonesia keju ini biasa dijual dalam bentuk batangan ataupun lembaran.

5. gouda



punya penampakan dan rasa yang mirip dengan edam, keju ini juga berasal dari belanda. bentuknya bulat pipih dan biasanya dilapisi lilin warna kuning.

6. blue cheese



keju ini punya tekstur empuk, ada bercak-bercak biru di keju tersebut yang membuat keju ini disebut blue cheese. bercak tersebut disebabkan dimasukannya jamur penicillium. memiliki bau yang cukup menyengat, keju ini biasa dimakan langsung ataupun dilelehkan untuk dijadikan topping makanan




sumber gambar:
http://www.bettervapes.com
http://images2.wikia.nocookie.net
http://wonderopolis.org
http://www.igourmet.com
http://izzicompany.com
http://t0.gstatic.com






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Episode Black Mirror Terburuk - Terbaik (Part 1)

Di abad 21 ini kita hidup di tengah era revolusi teknologi informasi, dimana hampir seluruh aktivitas kita mulai terdigitalisasi & tera...